Sabtu, 22 September 2012

Abstraksi Serah Terima dan komplain Bagian Purna Jual Graha Raya

Pada bagian purna jual graha raya terdapat bagian Serah Terima & Komplain dan Bagian AJB & Sertifikat. Bangunan dapat diserahkan bila pembukuan konsumen sudah tercatat lunas dan bangunan sudah siap diserahkan, sedangkan kavling dapat diserahkan bila pembukuan konsumen tersebut sudah tercatat lunas dan batas ukur kavling tersebut sudah jelas. Dapat mengajukan komplain pada sebelum atau sesudah serah terima. Setelah serah terima konsumen berhak mengajukan komplain secara keseluruhan selama 3 bulan +9bulan untuk komplain mengenai kebocoran dan efeknya. Konsumen dapat mengajukan komplain bila bangunan masih dalam kondisi standart/belum renovasi. Selama ini dalam mengetahui dan menginput data lunas dan jatuh tempo kita lakukan secara manual dengan meminta laporan dari bagian collection. Dan itu membutuhkan waktu yang cukup lama. Untuk itu kita membutuhkan pemrograman yang mendata secara otomatis tanpa harus menginput satu per satu secara manual. Agar laporan dan data bisa kita peroleh lebih cepat dan mempersiapkan bangunan dan kavling yang sudah lunas / jatuh tempo lebih cepat dan siap. Dan dalam acara serah terima kita menyiapkan Berita Acara Serah Terima (BAST). BAST itu juga selama ini kita siapkan dengan cara mengetik secara manual dan demikian untuk menyiapkan BAST tersebut kita membuat konsumen menunggu dengan waktu yang cukup lama. Untuk itu kita membutuhkan suatu pemgrograman yang dapat membuat BAST secar otomatis dengan hanya mengetik nama bloknya saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar